Saat kunjungan ke SMAN 3 Painan, Muhidi didampingi oleh Kabid SMA Dinas Pendidikan Sumbar Mahyan, Kepala Cabang Dinas Wilayah VII Muslim Arif, serta Kasubag Humas Protokol dan Publikasi Sekretariat DPRD Sumbar, Dahrul Idris.
Kepala SMAN 3 Painan, Rini Amelia, bersama jajaran guru dan staf menyambut hangat kunjungan tersebut. Mereka menyampaikan apresiasi atas perhatian DPRD Sumbar terhadap pengembangan pendidikan di sekolah mereka.
Dengan sinergi antara DPRD, pemerintah daerah, dan masyarakat, diharapkan generasi muda Sumbar mampu bersaing secara global sekaligus mempertahankan identitas lokal, guna menyongsong Indonesia Emas 2045. (***)