Pasaman, Kabarin.co — Ketua DPRD Kabupaten Pasaman, Nelfri Affandi, menerima kunjungan audiensi dari pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Pasaman periode 2025–2027 di ruang kerjanya, Kamis (14/8/2025).
Pertemuan ini menjadi audiensi perdana DPC GMNI Pasaman sejak direncanakan jauh hari sebelumnya. Ketua DPC GMNI Pasaman, Andan Hasayangan Hasibuan, menjelaskan bahwa agenda ini sempat tertunda karena jadwal Ketua DPRD yang bersamaan dengan agenda mendampingi Bupati Pasaman di Jakarta, sementara pengurus GMNI harus menghadiri Kongres XXII di Bandung.
“Alhamdulillah, hari ini kami bisa bertemu langsung dengan Ketua DPRD untuk bersilaturahmi sekaligus menyampaikan aspirasi hasil kongres,” ujar Andan.
Dalam pertemuan tersebut, Andan hadir bersama Sekretaris Cabang Rezki Febri Khaira, Bendahara Cabang Nadiyatul Vutia, serta pengurus lainnya Ahmad Bakhri dan Dio. Mereka membahas berbagai isu strategis terkait pembangunan daerah, khususnya program-program yang dapat berdampak langsung bagi masyarakat Pasaman.
Andan menilai gerak cepat Ketua DPRD bersama Bupati Pasaman dalam merespons persoalan masyarakat patut diapresiasi. Ia menyebut sejumlah program yang dinilai bermanfaat, seperti layanan ambulans gratis, pakaian sekolah gratis, serta peluncuran beras lokal.
“Efisiensi anggaran bukan berarti mengurangi tanggung jawab, justru harus menjadi semangat baru untuk mempercepat pembangunan,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Pasaman, Nelfri Affandi, menyambut baik masukan dari GMNI dan mengapresiasi semangat mereka untuk berkontribusi membangun daerah.
“Saya bangga dengan kawan-kawan GMNI yang peduli terhadap Pasaman. Meski pertemuan sempat tertunda, alhamdulillah kita bisa bertemu hari ini. Masukan dan saran dari adik-adik ini sangat berarti,” kata Nelfri.
Nelfri menegaskan bahwa keterbatasan anggaran tidak boleh menjadi penghalang bagi jalannya program pembangunan. Ia mengajak seluruh pihak, termasuk GMNI, untuk bersama-sama berkontribusi membangun Pasaman yang lebih baik.
Pertemuan diakhiri dengan komitmen bersama untuk memperkuat sinergi antara DPRD, pemerintah daerah, dan organisasi kemahasiswaan demi kesejahteraan masyarakat Pasaman. (Joni)