Metro  

Setya Novanto Tertawa SBY Bilang “This Is My War”

kabarin.co – Mantan Ketua DPR Setya Novanto menanggapi soal pernyataan  This Is My War dari Ketua umum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, ketika hendak melaporkan pengacaranya, Firman Wijaya ke Bareskrim Polri. Dengan santai, Setya Novanto hanya menertawakan pernyataan tersebut.

“Hehehe, nanti kita lihat perkembangannya,” kata Novanto, ditanyai awak media sebelum menjalani sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Kamis 8 Februari 2018.

Baca Juga :  H-2 Lebaran Stasiun Gambir Masih Dipadati Pemudik

Setya Novanto Tertawa SBY Bilang “This Is My War”

Setya Novanto sendiri menolak memberikan tanggapan lebih jauh soal laporan tersebut. Dalam kesempatan yang sama, ia hanya menyatakan tidak pernah mengikuti pembahasan anggaran proyek e-KTP 2011-2012 di DPR. “Saya kan enggak ikut-ikut,” kata dia.

Sebelumnya, SBY secara resmi melaporkan penasihat hukum Setya Novanto, Firman Wijaya ke Bareskrim Polri atas tuduhan pencemaran nama baik. Pelaporan dilakukan pada Selasa 6 Februari 2018.

Baca Juga :  Ditetapkan Sebagai Tersangka, Pemuda yang Ancam Jokowi Dititipkan ke Panti Asuhan

Para kader melalui Hinca (Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan) ingin mengantar saya ke Kepolisian, ingin mengantarkan saya untuk menghadap ke Bareskrim. Saya katakan, tidak perlu. Saya ucapkan terima kasih,” ujar SBY, saat memberikan keterangan pers di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, beberapa hari lalu.