kabarin.co – Jakarta, Adly Fayruz, aktor film Jodoh Wasiat Bapak baru-baru ini menjadi ikon baru PKS dari kalangan generasi muda. Setelah Adly, ternyata ada juga ikon PKS muda yang juga merupakan wajah yang tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia.
Di Bangi Cafe, Pasar Minggu, dalam talk show yang diadakan Adly bersama Presiden PKS, M. Sohibul Iman, didampingi juga oleh tokoh muda lain yang juga wajahnya sering muncul di tayangan TV, yaitu Arya Sandhiyudha. Bedanya dengan Adly, Arya dikenal di TV bukan sebagai aktor, namun sebagai pengamat politik internasional.
Setelah Adly Fairuz, Pengamat Politik Terkenal Arya Sandhiyudha Bergabung PKS Muda
Sebagai informasi, Arya adalah Warga Negara Indonesia pertama yang meraih gelar Doktor di bidang Hubungan Internasional dari kampus Turki. Sejak menjadi kandidat Doktor, ragam TV nasional dan media menjadikannya pengamat politik internasional dan rujukan media TV dan cetak nasional ketika mengulas isu dinamika global dan hubungan internasional.