Jasriadi Saracen Tak Terbukti Sebarkan Ujaran Kebencian dan SARA

kabarin.co – Pekanbaru, Majelis Hakim Pengadilan Negeri Pekanbaru menyatakan bahwa opini yang telah terbentuk di masyarakat yang menyebut kelompok Saracen sebagai penyebar ujaran kebencian dan isu suku, agama, ras antargolongan (SARA) tidak terbukti.

Hal itu disampaikan oleh hakim Riska, satu dari tiga hakim majelis saat membacakan amar putusan vonis terhadap Jasriadi yang disebut sebagai bos Saracen, di Pekanbaru, Provinsi Riau, Jumat (6/4).

Baca Juga :  Tolak Pledoi, Jaksa Minta Ahmad Dhani Dihukum 2 Tahun Penjara

Jasriadi Saracen Tak Terbukti Sebarkan Ujaran Kebencian dan SARA

Hakim Riska mengatakan, sejak kasus Saracen bergulir, banyak media menyebut bahwa Saracen merupakan kelompok penyebar kebencian dan SARA. Akibatnya, opini tersebut melekat di masyarakat hingga berakibat pada disintegrasi bangsa.

“Sejak kasus muncul di media, sudah terbentuk opini bahwa Saracen bersifat negatif untuk menyebarkan ujaran kebencian. Yang mengacu pada SARA, yang berakibat pada disintegrasi bangsa,” kata hakim Riska membacakan putusan dengan sidang yang dipimpin hakim ketua Asep Koswara.