Jokowi dan Prabowo Pelukan, Sandiaga Uno: Merinding

“Momen momen seperti itu yang saya inginkan, bahwa kita semua saudara, nggak perlu gontok-gontokan,” ujar Sandiaga Uno.

Menurut Sandiaga Uno, pilpres hanya terjadi lima tahun sekali. Sehingga tak ada alasan untuk merusak persatuan bangsa.

“Berbeda pendapat boleh saja, tapi tolong diberikan ruang karena kan ini untuk kemajuan Indonesia, jadi semua jangan dibawa baper-an (bawa perasaan), jangan dimasukkan ke hati,” ujarnya.

Baca Juga :  Jadi Dalang Tawuran Antar Gangster di Tangerang, Gadis 16 Tahun Tewas Berlumur Darah

Menurutnya, pilihan bisa berbeda-beda saat Pilpres, tapi, kata dia, semua tujuannya sama untuk memajukan Indonesia.

“Jadi momen seperti kemarin (pelukan Jokowi-Prabowo) spesial banget deh, sangat dirindukan masyarakat,” urai Sandi.

Sandiaga Uno menjelaskan pihaknya berencana mengemas momen-momen rukun dan damai seperti itu dalam kampanye pilpres mendatang.

“Kami ingin politik itu rukun, damai, menyejukkan, seperti yang diinginkan masyarakat,” ujarnya. (epr/tem)

Baca Juga :  Nagari Galugua Langganan Banjir, Ini Solusi yang Dipersiapkan Pemprov Sumbar

Baca Juga:

Zulkifli Hasan Sebut Jokowi dan Prabowo Akan Segera Bertemu

Hanya Prabowo yang Bisa Imbangi Jokowi di Pilpres

Pak Prabowo Ingin Kalahkan Presiden Jokowi. Pakai Jurus Ini…..