Sohibul Yakin 100 Persen Gerindra Akan Berikan Posisi Wagub DKI ke PKS

“Enggak boleh berandai-andai. Yakin 100 persen. Dari pak Prabowo sendiri langsung ya, bukan dari siapa-siapa, saya pegang ketua umumnya,” ujar Sohibul.

Terkait adanya nama Ketua DPD DKI Partai Gerindra M. Taufik yang ngotot maju sebagai pengganti Sandiaga di posisi Wagub DKI, Sohibul serahkan kepada internal Gerindra.

“Ya itu persoalan internal mereka. Silakan tanya ke pak Prabowo, pak Prabowo sudah berikan komitmen kepada kami,” ujarnya

Baca Juga :  Bela Prabowo, Ridwan Kamil: Tidak Ada Mahar Sepeser pun di Pilwalkot Bandung

Prabowo, lanjut Sohibul, justru tertawa ketika mendengar M. Taufik menginginkan kursi wakil gubernur DKI Jakarta.

“Saya kira pak Taufik saya lihat di media, pak Taufik menyampaikan dia jadi wakil gubernur, pak Prabowo ketawa-ketawa saja. Saya kira sudah benar sikapnya, ketawa seperti itu. Karena memang pada dasarnya sudah ada kesepakatan,” ujar Sohibul. (epr/viv)

Baca Juga :  Jaksa Agung Bukan Lagi dari Parpol, Surya Paloh: Terserah

Baca Juga:

PKS Ngarep Jatah Wakil Gubernur DKI Jakarta

Soal Kursi Wagub DKI, PKS Sebut Sudah Biasa Dapat Janji-janji

PKS Ajukan 3 Nama Pengganti Sandiaga Uno sebagai Wagub DKI

PKS Minta Aher Mundur dari Caleg 2019, Buat Jadi Wagub DKI?