Peringati HUT ke-32, Prajurit dan Persit Brigif Para Raider 3 Kostrad Ziarah ke TMP Sultan Hasanuddin

kabarin.co – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-32 Brigif Para Raider 3/TBS, Danbrigif Para Raider 3/TBS Kolonel Inf Josep Tanada Sidabutar didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXI Ny. Venny Josep Tanada Sidabutar melaksanakan ziarah dan tabur bunga ke TMP Sultan Hasanuddin. Gowa (3/12/2018).

Danbrigif Para Raider 3/TBS bertindak sebagai Inspektur Upacara tradisi ziarah ke Taman Makam Pahlawan Sultan Hasanuddin. Upacara tersebut di awali, penghormatan pasukan, mengheningkan cipta, dan peletakan karangan bunga oleh Inspektur upacara, di lanjutkan tabur bunga ke makam para pahlawan.

Baca Juga :  Sambut Ramadhan, Satgas Yonif Raider 515 Kostrad Ikut Patroli Gabungan

Peringati HUT ke-32, Prajurit dan Persit Brigif Para Raider 3 Kostrad Ziarah ke TMP Sultan Hasanuddin

Danbrigif Para Raider 3/TBS menuturkan tradisi ziarah ke makam pahlawan sebagai wujud penghormatan dan mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan merebut, membela dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Prosesi upacara dilanjutkan penaburan bunga dipusaran para pahlawan dan momen seperti itu sudah selayaknya para pahlawan mendapatkan penghormatan dari generasi penerusnya.