Incar Ketua MPR, Fadel Muhammad Bakal Lobi Megawati

Terkait nama Politikus Partai Golkar Bambang Soesatyo yang digadang-gadang sebagai Ketua MPR, Fadel belum bisa berbicara banyak. Pasalnya, arah dukungan DPD di pemilihan Ketua MPR masih belum dibahas.

“Kita akan lihat dulu kubu mana, kemudian kita menentukan sikap. Kita akan mendukung kepada kubu yang mau ada penguangatan terhadap DPD ke depan. Kalau kubu cuma foya-foya saja begitu, sorry saja. DPD yang baru lain dibandingkan yang ada,” ucapnya.

Baca Juga :  Pemberitaan Tidak Berimbang, Pengamat: Sah Saja Tim Sukses Prabowo Boikot Metro TV

Sebelumnya, DPD RI telah memilih Fadel Muhammad sebagai pimpinan MPR perwakilan dari DPD. Hal tersebut, disepakati dalam rapat pleno DPD di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/9).

Fadel yang berasal dari wilayah timur I dipilih melalui sistem voting. Dalam pemilihan Fadel berhasil mengalahkan GKR Hemas, Yorrys Raweyai dan Dedi Batubara.

Baca Juga :  Kritik Anggaran Mobil Baru Menteri Rp147 M, Roy Suryo: Lebih Baik Pakai Rental

Hasilnya, Fadel mendapatkan 59 suara, Yorrys 16 suara, Dedi 5 suara, GKR Hemas 46 suara. Total surat suara sebanyak 126 dari 136 anggota DPD yang dilantik. Nama Fadel langsung disahkan dalam rapat pleno DPD.