Hasil Survei Litbang Masih Banyak yang Beranggapan Covid-19 Sudah Berakhir

Kemudian, 20,8 persen menyatakan bahwa pandemi sudah aman karena sudah banyak yang mendapat vaksinasi.

Makin abai prokes

Adapun anggapan itu berpengaruh pada penerapan protokol kesehatan. Survei menemukan, masyarakat makin abai menerapkan protokol kesehatan saat makin berumur tua.

Artinya, kaum muda lebih patuh terhadap protokol kesehatan dibanding yang lebih tua.Hal ini terjadi di tengah peningkatan kasus Covid-19 karena munculnya subvarian baru Omicron, termasuk XBB.

Baca Juga :  Memperketat dan Menyusun Aturan Baru Bagi Pelancong Asal China

Bahkan, pada 16 November, kasus harian mencapai 8.486 dalam sehari, menjadi yang tertinggi sejak Agustus 2022.Kasus ini meningkat dari rata-rata bulan Oktober hanya sekitar 1.000 kasus per hari.

Merujuk laman covid19.go.id, rata-rata kasus baru pada minggu pertama Oktober mencapai 1.735 kasus.Meningkat jadi 2.661 kasus pada minggu terakhir Oktober, lalu menjadi 6.697 kasus pada minggu ketiga November.

Baca Juga :  1 Mahasiswa IPB Positif Virus Corona

Mengacu hasil survei, sebanyak 77 persen responden berusia 18-30 tahun yang masih setia menerapkan protokol kesehatan sejak awal pandemi Covid-19.