Kabarin.co – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memiliki beberapa sekolah kedinasan atau pendidikan tinggi yang lulusannya akan langsung direkrut untuk bekerja di bawah naungan Kemenhub.
Menariknya, dewasa ini sekolah kedinasan Kemenhub mulai mempelajari kemajuan teknologi salah satunya adalah kendaraan listrik.
Kepala Politeknik Transportasi Darat Indonesia (PTDI) Ahmad Yani mengatakan, kendaraan listrik tidak hanya menjadi materi kuliah saja tapi juga menjadi fokus utama dalam prodi otomotif.
“Ya suatu keniscayaan, mau tidak mau, suka tidak suka, kendaraan listrik ke depan adalah salah satu sarana yang akan digunakan oleh masyarakat dalam mendukung zero emission,” ujar Ahmad Yani, kepada wartawan di Jakarta, Jumat (25/11/2022).
“Jadi memang kami di Kementerian Perhubungan, mulai dari Direktorat Teknis, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, sampai ke sekolah, itu juga dibekali mendapatkan ilmu di bidang kendaraan listrik,” kata dia.
Ahmad Yani mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah merek otomotif yang telah memasarkan kendaraan listrik untuk membuat kurikulum pembelajaran.