Divisi Humas Polri Gelar Khataman Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke78

Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan rohani dengan Khataman Al-Quran yang digelar kemarin Minggu (30/6/24) hingga Senin (1/7/24).

Jakarta, kabarin.co – Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan rohani dengan Khataman Al-Quran yang digelar kemarin Minggu (30/6/24) hingga Senin (1/7/2024).

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka HUT Bhayangkara ke78 tahun 2024.

Perayaan HUT Bhayangkara kali ini memang diwarnai dengan berbagai kegiatan tradisi, salah satunya dalam aspek rohani.

Divisi Humas Polri ambil bagian dalam Khataman yang dilakukan sebanyak 78 kali.

Baca Juga :  Polri Bersih-Bersih Sampah Pasca Pesta Rakyat di Monas

Khataman yang diinisiasi oleh Kadivhumas Polri Irjen. Pol Sandi Nugroho ini dilakukan di dua tempat.

Yakni Masjid Darul Quran di Pondok Pesantren Tahfidz Darul Quran, Cipondong, Tangerang Selatan, kemarin.

Kemudian, di Masjid Divisi Humas Polri hari ini.

“Kegiatan serupa juga sudah dilaksanakan oleh Divisi Humas Polri sejak 2023 lalu dan setiap hari Senin selama 1 tahun,” ungkap Irjen. Pol. Sandi.

Baca Juga :  500 Paket Sembako Dibagikan Polda Sumbar

Selain mengkhatamkan 78 kali, ujar Irjen. Pol. Sandi, juga dipimpin oleh 78 ustaz yang diikuti oleh para tahfidz Al-Quran dari lulusan PTIQ dan personel Divisi Humas Polri.