Nokia Merilis Smartphone Dengan Platform Android

kabarin.co, Smartphone Nokia pertama yang berjalan dengan sistem operasi Android, akan dirilis tahun depan. Hal ini tidak senada dengan rencana Nokia sebelumnya untuk merilis tablet dan smartphone dengan platform Windows Phone pada Mei lalu.

Dilansir dari The Verge, Nokia menggandeng perusahaan teknologi asal Finlandia, HMD Global untuk memproduksi smartphone Androidnya ini. Rencananya smartphone ini akan dirilis pada 2017 mendatang.

Hal ini menandai kembalinya smartphone Nokia ke kancah ponsel cerdas dunia, setelah Microsoft memutuskan untuk ‘membunuh’ merek Nokia untuk menggantinya dengan Lumia. Sejak diakuisisi Microsoft, sebenarnya Nokia sudah bereksperimen untuk mengusung ANdroid dengan rencana merilis perangkat yang mirip iPad Mini namun berjalan di Android.

Bisakah Nokia bersaing dengan produsen smartphone lain seperti Apple, Google dan Samsung yang telah menancapkan kukunya di pasar smartphone dunia? Kita lihat saja pertengahan 2017 nanti. (mer)

Baca Juga :

Jangan Gantikan Otak Anda dengan Internet atau Memori Gadget

Printer Terbaru Canon Ini Mampu Cetak Foto Dari Instagram

Bisa Cicil Gadget dan Berjuta Rezekinya di Erafone Jakarta Fair