Preview: AC Milan Vs Arsenal, Pertempuran Dua Kreator Berdarah Turki

“Sejauh ini dia melakukan sesuatu yang luar biasa untuk saya. Ini adalah periode terbaik dalam karier saya dan dalam kehidupan pribadi saya,” kata eks penggawa Bayer Leverkusen itu.

Eksekutor tendangan bebas handal itu adalah tumpuan bagi AC Milan untuk menggedor pertahanan Arsenal. Calhanoglu telah menyumbangkan empat assist di Liga Europa musim ini.

Sebaliknya, Mesut Oezil justru kurang bersinar di Liga Europa. Mantan pemain Real Madrid itu belum menyumbangkan assist. Ini masih bisa dimaklumi karena Oezil baru sekali tampil.

Baca Juga :  Patah Kaki, Neymar Diragukan Tampil Lawan Real Madrid

Arsenal membutuhkan kreativitas Oezil dalam membongkar pertahanan AC Milan. Lini belakang Rossoneri makin tangguh belakangan ini. Mereka tidak kebobolan dalam enam pertandingan terakhirnya di semua kompetisi. Duet Leonardo Bonucci dan Alessio Romagnoli di jantung pertahanan sungguh tangguh membentengi gawang Rossoneri.

“Ketika Anda banyak bermain dengan pasangan yang sama, Anda makin mengenal dia dan Anda tahu di mana Anda bisa membantu dia, begitu juga sebaliknya. Alessio berkembang pesat sejak awal musim, dia makin percaya diri dan sekarang dia tampil bagus,” ujar Bonucci kepada Milan TV.