Verry Mulyadi Motivasi Pemain SSB Tunas Patriot Padang. “Sepakbola Membentuk Karakter Diri dan Kedisplinan”

Kabarin.co, Padang-Siapa yang tidak kenal tokoh sepak bola Sumatera Barat Verry Mulyadi. Ia selalu hadir dan peduli membangun dunia olahraga Sumatera Barat.

Kali ini Verry Mulyadi memotivasi penggawa SSB Tunas Patriot Kota Padang, dalam mengikuti Turnamen Garuda Anak Nusantara U-12 Tahun 2022 yang dilaksanakan di Stadion Jakabaring Kota Palembang 18-20 November mendatang.

Hadirnya Verry Mulyadi di tengah-tengah pesepak bola muda berbakat Ranah Minang pada Senin (7/11/2022) di Lapangan Sepak Bola Wirabraja Tarandam, membuat semangat mereka berkobar untuk mengharumkan bendera Tuah Sakato di pentas sepakbola Tanah Air.

Baca Juga :  Indonesia Sampai Saat Ini Masih Bebas Virus Corona, WHO Malah Khawatir?

“Kunci dari kesuksesan anak-anak semua dalam menjalani sepakbola ini adalah membentuk karakter diri dan kedisiplinan. Jika dua hal tersebut sudah kalian dapatkan, maka bonus yang kalian akan dapatkan nantinya akan banyak didapat,” ucap Verry Mulyadi dalam arahannya.

Mantan Exco PSSI Pusat 2015-2020 ini menuturkan, bonus yang didapatkan jika dua hal ini sudah terpatri dalam diri pemain usia belia ini adalah, bakal menjadi pesepakbola profesional. Disamping itu juga bisa berkarir di dunia kemiliteran maupun menjadi pegawai perbankan dan institusi lainnya.