Tinggalkan Madura, Semen Padang Matangkan Persiapan 8 Besar di Solo

kabarin.co – Usai melakoni babak penyisihan Grup 5 Piala Presiden di Madura, Semen Padang memilih langsung bertolak ke Solo. Di kota tersebut, Tim Kabau Sirah akan mempersiapkan diri menghadapi babak 8 besar yang akan digelar 25-26 Februari mendatang.

Manajer tim Win Bernardino kepada goal Indonesia mengatakan, tim Semen Padang rencananya akan bertolak ke Solo Senin malam, dan siap berlaga di babak 8 besar akhir pekan nanti.

Baca Juga :  Preview Bhayangkara FC vs Semen Padang; Kesempatan Terakhir Kabau Sirah

Namun, dalam laga nanti kemungkinan besar Semen Padang tak akan diperkuat sangkapten Hengki Ardiles, karena yang bersangkutan menderita sakit dan dipulangkan ke Padang.

“Hengki terserang demam di Madura, dan agak lama pulihnya. Jadi kita putuskan pulang ke Padang, dengan harapan dia bisa pulih lebih cepat. Kita belum pastikan apakah Hengki bisa tampil di 8 besar.”katanya.

Baca Juga :  Semen Padang Bawa 18 Pemain ke Malang, Manajemen Siapkan Bonus Khusus

Diakui Win, selama melakoni fase Grup di Madura, beberapa pemain sempat menderita sakit. Bahkan pelatih Nilmaizar pun sempat terganggu kesehatannya. “Mungkin faktor cuaca yang kurang baik dan beribah-ubah dengan cepat di Madura. Tapi mudah-mudahan di Solo nanti semua pemain sudah kembali fit,”ujar manajer muda itu.