Opini  

Pasca Gerakan 212, Sari Roti Tak Lagi Laku?

Klasifikasi yang berbunyi “Dengan tidak mengurangi apresiasi kami atas Aksi Super Damai kemarin, dengan ini kami sampaikan bahwa PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. tidak terlibat dalam semua kegiatan politik. Kemunculan informasi mengenai pembagian produk Sari Roti secara gratis oleh penjual roti keliling (hawker tricycle), merupakan kejadian yang berada diluar kebijakan dan tanpa seijin PT Nippon Indosari Corpindo Tbk,” Jelas-jelas menunjukan kontra Sari Roti terhadap Gerakan 212 dan secara tidak langsung menuding kegiatan Aksi Belas Islam 212 ini bermuatan politik.

Baca Juga :  Setya Novanto Langsung Umumkan Posisi Sekjen dan Bedum Golkar

Klarifikasi Sari Roti tersebut berdampak pada aksi pemboikotan oleh Umat muslim di Indonesia. Himbauan Boikot tersebut semakin meluas sehingga terjadi gerakan masif di terutama di media sosial untuk tidak membeli dan mengkonsumsi roti tersebut. Pengamamat komunikasi politik Muhammad Ilham Akbar  berpendapat “Seharusnya PT Nippon Indosari Corpindo Tbk selaku produsen Sari Roti tidak membuat pernyataan blunder. Lebih baik diam saja terkait ada Sari Roti yang digratiskan di aksi 212,” kata Ilham.