Sistem keamanan standar yang dimiliki Proton X70, yakni adanya enam titik airbag yang akan melindungi tak hanya pengemudi dan penumpang depan. Namun penumpang belakang juga memiliki potensi perlindungan yang layak dengan penumpang depan.
Perangkat keamanan lain terdiri dari ABS dengan EBD, kontrol stabilitas, perangkat hill assist untuk menanjak dan hill descent control untuk turun bukit, jangkar kursi anak Isofix. Mobil ini juga dilengkapi dengan kamera parkir mundur, dan untuk varian tertingginya terdapat kamera 360 derajat dengan sensor parkir depan.
Proton X70 dibekali dengan mesin bensin empat silinder berkapasitas 1.8 liter yang mampu menghasilkan tenaga mencapai 181 hp pada 5.500 rpm dan torsi mencapai 285 Nm. Seluruh kecepatan disalurkan melalui transmisi matik enam percepatan. Pengendalian juga memiliki tiga pilihan mode Eco, normal dan sport.
Proton telah meluncurkan pesaing CR-V ini di Malaysia dan dibanderol dengan harga 99.000 ringgit atau sekira Rp346 juta. Jika dibandingkan dengan harga Honda CR-V yang dibanderol di tanah air mulai Rp437 juta, Proton X70 diprediksi akan menjadi pesaing terberat CR-V. (oke)