Untuk dapur pacunya dibenamkan Snapdragon 439 dan GPU Adreno 50. Xiaomi turut menyertakan RAM 2 GB dan ROM 16 GB.
Di dalamnya terbenam baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan pengisian 10W. Ponsel ini turut didukung dual SIM Card 4G, dual VoLTE , Bluetooth 5 dan jack audio 3,5 mm.
Nah yang ditunggu soal harganya, ponsel ini dibanderol Rp 1,299 juta. Tapi Xiaomi memberikan harga Redmi 7A khusus flash sale seharga Rp 1,199 yang digelar tanggal 13 Agustus 2019 di Lazada dan Mi.com
Redmi 7A hadir dalam dua warna, biru dan hitam. Pembeli mendapatkan starter pack Smartfren dengan bonus 15 GB per bulan hanya dengan top up Rp 50 ribu. (det)
Baca Juga:
Xiaomi Redmi 7A Dibekali Fitur Premium, Harga Rp 1,2 Juta