Redmi Bakal Luncur Ponsel Terbaru dengan Kamera 64MP

kabarin.co – Jakarta, Xiaomi mengklaim Redmi akan menjadi merek smartphone pertama yang menghadirkan kamera 64GB. Hal ini diumumkan oleh submerek Xiaomi itu melalui akun @RedmiIndia di Twitter.

“Redmi akan menjadi merek pertama di dunia yang merilis kamera 64MP yang menakjubkan, kuat, dan terdepan di kelasnya,” kicau @RedmiIndia, seperti dikutip dari GSM Arena, Jumat (9/8/2019).

Redmi Bakal Luncur Ponsel Terbaru dengan Kamera 64MP

Kamera tersebut memiliki sensor 1/1.7 inci, ISOCELL Plus, smart ISO, dan Hybrid 3D HDR. Smartphone ini diperkirakan hadir pada kuartal IV 2019. “Ini adalah #FutureOfCamera,” tulis Redmi.

Baca Juga :  Segera Hadir di Indonesia, Intip Spesifikasi Samsung Galaxy A70

Selain Redmi, smartphone Xiaomi lain dilaporkan akan memiliki resolusi kamera lebih tinggi dari 64MP. Akun @Iceuniverse mengungkapkan, Mi Mix 4 akan mengadopsi CMOS ISOCELL 108MP milik Samsung.

Kendati demikian, sejauh ini belum ada konfirmasi tentang waktu peluncuran kedua smartphonedengan kamera super tersebut. (lip)

Baca Juga;

Redmi 7A Resmi Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Baca Juga :  Xiaomi Mi 9 Resmi Meluncur, Ini Harganya

Xiaomi Redmi 7A Dibekali Fitur Premium, Harga Rp 1,2 Juta