Asus ROG Phone II Resmi Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasi dan Harganya

Tidak hanya keunggulan prosesor Snapdragon 855+, bodi bagian belakang ponsel membawa desain kaca dan frame aluminium. Logo khas perangkat ROG masih hadir pada bagian belakang ponsel dan bisa menyala.

Untuk spesifikasi lebih lanjut, ponsel mengusung layar AMOLED 6,59 inci yang juga dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 6. Refresh rate layar ponsel mencapai 120 Hz yang diklaim mampu meningkatkan permainan dengan cepat.

Pada bagian belakang, ponsel membawa dua kamera dengan kamera utama 48MP dan ultra wide angle 13MP. Ponsel juga mendukung kebutuhan selfie dengan sensor kamera 24MP.

Baca Juga :  Redmi K20 dan Redmi K20 Pro Resmi Meluncur, Ini Harganya

Untuk memorinya, ROG Phone II hadir dengan beberapa pilihan RAM dan memori internal. Adapun pilihannya yakni RAM 8GB dan memori internal 128GB.

Baterai ponsel hadir dengan daya yang cukup besar yakni 6.000 mAh. Ponsel juga dilengkapi dengan pengisian cepat 30W atau Quick Charge 4.0. Untuk sistem operasi, ponsel dilengkapi dengan sistem Android 9 dan ROG User Interface.

Baca Juga :  Asus Menambah Koleksi Produk Notebook Gaming

ROG Phone II juga dilengkapi dengan sistem pendingin 3D Vapor Cooling. Fitur lainnya yang disematkan pada ponsel yakni speaker DTS:X Stereo speaker, Airtrigger II Total Control, jack audio 3,5 mm, DTS Headphone X, sidik jari di layar, dan NFC.