Smartphone ini hadir dalam empat pilihan warna, yaitu prism crush black, silver, blue, dan pink. Sayang, Samsung belum mengungkap harga dan ketersediannya.
Samsung Galaxy A51
Lalu untuk Galaxy A51, layar smartphone ini sedikit lebih kecil dari Galaxy A71, yaitu 6,5 inci. Perangkat ini dipersenjatai Exynos 9611
Smartphone ini hadir dengan opsi RAM dan memori yang berbeda, yakni RAM 4GB, 6GB, dan 8GB. Sementara memori internal 64GB dan 128GB.
Sebagai pendukung keamanannya, smartphone ini juga dibekali fitur face recognition dan on-screen fingerprint. Performa Galaxy A51 ditopang baterai 4.000mAh dengan fitur fast charging 15W.
Jumlah kamera belakang smartphone ini serupa dengan saudaranya, yakni empat kamera, begitu pula dengan kamera depannya yang beresolusi 32MP. Hanya yang menjadi pembeda, lensa utama perangkat ini 48MP.
Galaxy A51 juga tersedia dalam empat pilihan warna, yakni prism crush black, white, blue, dan pink. Menurut rencana, smartphone ini sudah akan dijual perdana di Vietnam pada 27 Desember. (lip)