Galaxy A71 menghadirkan empat kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 64MP, wide angle 12MP, lensa makro 5MP, dan depth sensor 5MP.
Kamera depan ponsel hadir dengan konfigurasi 32MP. Spesifikasi lain dari Galaxy A71 yakni Android 10, baterai 4.500 mAh, pengisian cepat 25W, NFC, Gaming Booster, Dolby Atmos, dan Android 10. Ponsel hadir dengan tiga warna yakni Prism Crush Black, Prism Crush Silver, dan Prism Crush Blue.
Galaxy A71 dibuka pre-order segera pada 20 Januari 2020. Sayangnya, Samsung belum mengungkapkan harga perangkat tersebut.
Galaxy A51
Sementara itu, Galaxy A51 hadir dengan ukuran layar 6,5 inci Super AMOLED. Dapur pacu ponsel hadir dengan Exynos 9611. Dari segi memori, ponsel mengusung RAM 6GB dan memori internal 128GB.
Lebih lanjut, bagian belakang ponsel mengusung empat kamera dengan konfigurasi kamera utama 48MP, wide angle 12MP, lensa makro 5MP, dan depth sensor 5MP. Untuk kebutuhan selfie, ponsel dilengkapi dengan kamera depan 32MP.
Spesifikasi lainnya yakni baterai 4.000 mAh, OneUI 2.0, Dolby Atmos, AI Gaming Booster, Android 10, pengisian cepat 15W, dan NFC. Seperti Galaxy A71, ponsel hadir dengan tiga warna yakni Prism Crush Black, Prism Crush White, dan Prism Crush Blue.