Realme X50 Pro 5G Bakal Meluncur di Indonesia?

kabarin.co – Jakarta, Realme memiliki ‘senjata baru’ berupa X50 Pro 5G, ponsel flagship dengan spek gahar yang diluncurkan di Madrid, Spanyol, beberapa waktu lalu. Akankah smartphone tersebut mendarat ke Indonesia?

Pertanyaan tersebut detikINET ajukan kepada Krisva Angnieszca selaku Public Relations Manager Realme Indonesia.

Realme X50 Pro 5G Bakal Meluncur di Indonesia?

Sebagai produsen smartphone yang selalu berinovasi dengan teknologi terbaru, Krisva mengatakan, Realme sudah tentu ingin mendaratkan X50 Pro 5G. Namun sebelum itu, Realme ingin melihat respon pasar Indonesia terlebih dahulu terkait ponsel terbaru mereka ini.

Baca Juga :  Redmi Note 8 dan Note 8 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Terlebih, X50 Pro 5G seperti namanya, sudah mendukung jaringan seluler paling terbaru, yaitu 5G. Selain itu, Realme juga sebenarnya sudah merilis secara global X50 5G. Tetapi, kedua handset tersebut belum melenggang ke pasar Indonesia.”Kita pengin bawa masuk X50 Pro 5G ke Indonesia tapi kita balik lagi, kita mau lihat pasar, minat nggak. Kalau antusias, ada memungkinkan kita masukin juga,” kata Krisva di Jakarta, Kamis (5/3/2020).