YIMM Siapkan Yamaha Lexi 125 Penantang Honda Vario

kabarin.co – Jakarta, Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyiapkan motor baru di kelas 125cc yaitu Yamaha Lexi 125 untuk menghadapi Honda Vario sebagai penguasa pasar. Motor ini menggunakan mesin Yamaha Nmax 125cc yang dijual di Eropa.

Dalam akun instagram @abidin_san milik M Abidin, General Manager Aftersales & Public Relation YIMM memamerkan foto-foto Yamaha Lexi 125. Motor yang akan berada di level mid end ini memiliki desain elegan. Bentuk lampu depannya menyerupai Yamaha Mio S namun memiliki dimensi lebih besar dan lebar. “Breaking News! Lexi 125 VVA Bluecore! Teknologinya luar biasa dan harganya Wow!,” ujarnya.

Baca Juga :  Suzuki Burgman Street Bakal Segera Hadir Indonesia

YIMM Siapkan Yamaha Lexi 125 Penantang Honda Vario 

Yamaha Lexi 125 akan menurunkan semua teknologi kakaknya yaitu Yamaha Nmax dan Yamaha Aerox. Diantaranya, penggunaan smartkey atau fitur keyless, stop start system, penggunaan ban lebar, dan penggunaan fitur speedometer digital. Bahkan, menurut Abidin, Yamaha Lexi 125 ini memiliki dek yang lebar dan bisa dipakai selonjoran. “Bisa (selonjoran),” katanya.