Rupiah Kembali Melemah ke Rp15.197/USD

kabarin.co – Jakarta, Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) masih bergerak melemah pasca Bank Indonesia (BI) menahan suku bunga acuannya di level 5,75%. Pada pagi ini, Rupiah mendekati Rp15.200-an per USD.

Melansir Bloomberg Dollar Index, Rabu (24/10/2018) pukul 08.57 WIB, Rupiah pada perdagangan spot exchange melemah 5,5 poin atau 0,04% ke level Rp15.197 per USD. Rupiah hari ini bergerak di kisaran Rp15.185 per USD – Rp15.198 per USD.

Baca Juga :  Rupiah Menguat ke Rp13.737/USD

Rupiah Kembali Melemah ke Rp15.197/USD

Sementara itu, Yahoofinance juga mencatat Rupiah melemah 8 poin atau 0,05% menjadi Rp15.193 per USD. Dalam pantauan Yahoofinance, Rupiah berada dalam rentang Rp15.175 per USD hingga Rp15.200 per USD.

Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) mencatat, nilai tukar Rupiah masih mengalami depresiasi namun dengan volatilitas yang terjaga. Tekanan terhadap Rupiah yang terjadi selama September 2018 berlanjut hingga Oktober 2018.

Baca Juga :  Rupiah Bertahan di Level Rp13.756/USD

Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara mengatakan, pelemahan Rupiah sejalan dengan pergerakan mata uang negara peers. Dalam catatan bank sentral, Rupiah secara rata-rata melemah sebesar 2,07% pada September 2018 dan sedikit melemah pada Oktober 2018.