Dilantik Jadi Anggota DPR, Busana Mulan Jameela Jadi Sorotan

kabarin.co – Jakarta, Penyanyi Mulan Jameela menjadi salah satu selebriti yang duduk di kursi DPR RI periode 2019-2024. Istri Ahmad Dhani itu pun hadir di pelantikan DPR RI, Selasa (1/10/2019).

Mulan Jameela mengaku siap untuk menjalani pelantikan sebagai prosedur menjadi wakil rakyat.

Dilantik Jadi Anggota DPR, Busana Mulan Jameela Jadi Sorotan

“Insyaallah, mohon doanya saja,” ujar Mulan Jameela saat ditemui di Gedung Nusantara DPR, Jakarta Pusat.

Baca Juga :  Uya Kuya Ungkap Penyebab Reino Barack dan Luna Maya Bertengkar

Menghadiri acara pelantikan, Mulan memakai baju adat dari Suku Bugis berwarna pastel. Baju tersebut terlihat cukup mewah dan dirancang oleh desainer papan atas.

“Ini Baju Bodo rancangan Didiet Maulana,” kata Mulan.

Mulan Jameela

Mulan sendiri mengenakan pakaian adat tersebut karena sesuai tema dalam acara pelantikan.

“Ini kan semua pakai baju nasional kan. Kebetulan saya pakai baju bodo karena konsepnya juga sesuai, ini kan bajunya gombrong-gombrong,” jelas Mulan Jameela.

Baca Juga :  Geram Dilaporkan Ke KPAI, Tyas Mirasih Ungkap Chat Dugaan Nenek Amandine Ingin Kuasai Harta

Mulan Jameela dipastika maju sebagai anggota DPR daerah pilih Jawa Barat IX. Ibu 4 anak itu maju sebagai anggota DPR melalui partai Gerindra. (epr/oke)