Prediksi Gunung Raung Meletus 1,2 Hingga 2,5 Tahun Lagi

kabarin.coBandung – Vulkanolog dari Institut Teknologi Bandung Mirzam Abdurrachman mengatakan Gunung Raung di Jawa Timur akan meletus 1,2 hingga 2,5 tahun lagi. Prediksi itu berdasarkan analisis Crystal Size Distribution yang menghasilkan residence time atau waktu tinggal sebuah gunung yang akan meletus.

“Apabila melewati rentang waktu itu, maka letusan berikutnya akan lebih besar karena telah terjadi akumulasi energi dalam waktu yang lama,” kata pengajar di Program Studi Teknik Geologi ITB itu, Sabtu 18 Juli 2020.

Baca Juga :  PVMBG: Gunung Tangkuban Perahu Berpotensi Kembali Erupsi

Mirzam lewat keterangan tertulisnya memaparkan, prediksi letusan gunung api merupakan studi yang dipelajari di bidang vulkanologi atau ilmu tentang gunung berapi. Kini dia bersama mahasiswa S1 dan S2 Teknik Geologi ITB secara khusus meneliti Gunung Raung.

Prediksi Gunung Raung Meletus 1,2 Hingga 2,5 Tahun Lagi

“Terutama kristal pada lava gunung tersebut,” ujarnya sambil menambahkan, batuan itu menjadi petunjuk untuk analisis riset.

Baca Juga :  Status Gunung Slamet Naik Jadi Waspada, Radius Aman 2 Kilometer

Gunung Raung merupakan gunung api aktif setinggi 3.332 meter dari permukaan laut. Dia berdiri di antara tiga kabupaten di Jawa Timur yaitu Banyuwangi, Bondowoso, dan Jember. Belakangan, gunung itu teramati menghasilkan erupsi dan gempa embusan sehingga statusnya per Jumat siang kemarin telah dinaikkan menjadi Waspada.