Sambut HUT RI ke-78, Pegadaian Hadirkan Sejumlah Promo Menarik

Yudi menambahkan, bahwa Pegadaian juga memiliki ragam promo menarik lainnya seperti Semangat Cicil Emas dan Semangat Pembiayaan. Masyarakat yang ingin cicil emas di Pegadaian akan mendapatkan Cashback DP hingga Rp 30 ribu per gram, dengan menggunakan kode promo SEMANGAT10 – SEMANGAT30.

Sementara untuk masyarakat yang ingin mengajukan Pembiayaan Usaha dan Multiguna akan mendapatkan cashback hingga 2%, Pembiayaan Porsi Haji cashback Rp 200 ribu dan untuk Cicil Kendaraan cashback sebesar 2%.

Baca Juga :  Pegadaian Media Awards 2023 Bertabur Hadiah

“Periode promo berlaku mulai tanggal 24 Juli sampai 30 September 2023. Bagi Masyarakat yang ingin mendapatkan promo ini dapat langsung mengunjungi Outlet Pegadaian terdekat di seluruh Indonesia,” tambah Yudi.

(*)