Rosa Meldianti Ngacir ‘Takut’ saat Bertemu Nikita Mirzani

kabarin.co – Keponakan pedangdut Dewi Persik, Rosa Meldianti selalu menjadi bahasan di media sosial karena sindiran-sindiran yang dibuatnya. Salah satu yang cukup menyedot perhatian adalah sindiran Meldi untuk Nikita Mirzani. Tak hanya sekali, Meldi beberapa kali menyindir Nikita soal bentuk bibir hingga hidung. Lantas bagaimana jika keduanya bertemu?

Pertanyaan itu pun terjawab lewat tayangan acara milik Feni Rose, “Rumpi” episode Senin (22/7). Di mana Meldi dan Nikita menjadi bintang tamu acara tersebut. Namun sikap cukup mencuri perhatian diperlihatkan oleh Meldi. Ia yang muncul lebih dulu langsung beranjak ketika hendak dipertemukan dengan Nikita.

Baca Juga :  Krisdayanti Nangis Pamer Chat Kangen, Jawaban Dingin Aurel Hermansyah Jadi Sorotan

Rosa Meldianti Ngacir ‘Takut’ saat Bertemu Nikita Mirzani

“Aku aku udah keluar nih? Aku udah keluar nih ya?” tanya Meldi sambil beranjak dari tempat duduk dan langsung meninggalkan lokasi syuting. Sontak cuplikan adegan Meldi seolah tak mai bertemu dengan Nikita pun menjadi bahasan di media sosial, termasuk akun @lambe_nikmir.

Tak ayal berbagai sindiran balik diberikan untuk Meldi. Tak banyak netizen menyindir Meldi takut dengan Nikita. “Ngibrit lihat nyai ketakutan (emoji),” kata netizen dengan akun @muktixxxum. “Habis nonton di yutube ampe 3x nonton cma liat gaya ngacir sih,” seru yang lain. “Katakutan ni y.lihat nyai takut kalah debat sama nyak,” tulis netizen lain.