kabarin.co – Kabar kurang menyenangkan datang dari komedian Dede Sunandar. Putra bungsunya, Ladzan Syafiq Sunandar, divonis mengidap penyakit langka Sindrom Williams. Dede mengungkapkan penyakit itu menyerang bagian jantung, paru-paru sampai ke lambung dari buah hatinya.
” Dia punya sakit yang berbeda dari semua orang. Nama penyakitnya Williams Syndrome, jadi kayak jantung, paru-paru, lambung ada masalah,” kata Dede Suandar dikutip Dream dari OK Bos Trans7, Jumat 9 Agustus 2019.
Prihatin, Putra Bungsu Dede Sunandar Idap Penyakit Langka yang Harus Operasi 4 Tahapan
Dede menceritakan anak bungsunya itu harus menjalani beberapa kali operasi untuk bisa sembuh dari penyakit langka tersebut. Proses penyembuhan bahkan harus dilakukan sampai sang anak berusia 23 tahun.
” Mau tidak mau harus operasi. Ada empat tahapan yaitu umur 1 sampai 3 tahun, 7 tahun, 13 tahun, 23 tahun,” kata dia.
Sejak mengetahui anaknya mengidap penyakit langka, Dede runtin mengajak putranya tersebut berobat ke dokter. Setiap bulan Dede rutin membawa Ladzan untuk pemeriksaan dokter.