Tidak Hilang, Ternyata Perhiasan Lina Rp 2 Miliar Raib Dibawa Kabur

kabarin.co – Suami Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana buka suara soal hilangnya perhiasan sang istri senilai Rp 2 miliar.

Teddy mengatakan, perhiasan yang diduga pemberian mantan suami Lina, Sule ini tidak hilang, melainkan dibawa kabur oleh orang yang tidak bertanggungjawab.

Tidak Hilang, Ternyata Perhiasan Lina Rp 2 Miliar Raib Dibawa Kabur

Ia pun menceritakan kronologi hilannya harta berupa emas berlian ini.

Baca Juga :  Tulis Soal Penelantaran Anak, Wanda Hamidah Sindir Chiko Hakim?

Sosok penipu yang membawa kabur perhiasan Lina adalah sepasang suami istri yang berinisial I dan R.

Teddy mengenal pelaku secara mendadak saat membuat video klip di sebuah tempat.

“Kenal dadakan, waktu pembikinan video klip sunda almarhumah (Lina Jubaedah),” kata Teddy dilansir dari TribunnewsWiki.com.

Terkait kapan kejadian penipuan, Teddy mengaku tidak mengetahui secara pasti lantaran waktu memberikan perhiasaan kepada penipu, almarhumah mengajak ibundanya.

Baca Juga :  Mengaku Istri Sah, Nia April Bongkar Kebohongan Publik Pablo Benua

“Yang tahu ibunya almarhumah, waktu ngasih (ke penipu) kan cuman berdua, almarhumah istri dan ibunya Utisah,” ungkapnya.

Ternyata, tak hanya perhiasan Lina saja yang hilang, perhiasaan Teddy yang dibeli di Amerika lalu dititipkan sang istri juga ikut dicuri.