Ada 43 Makanan Indonesia di Lagunya, Musisi Ini Benar-Benar Lapar

kabarin.co – Keindahan tanah air Indonesia dari penjuru Sabang sampai Merauke memang tak perlu diragukan lagi. Banyak orang asing yang pada akhirnya tertarik untuk menjelajahi hingga menetap di negeri kita tercinta ini.

Tak luput juga seorang warga negara Perancis bernama Francois Xavier Renou alias Fransoa. Seperti yang dikutip dari liputan6.com, Baru-baru ini, sosok yang sudah lama tinggal di Indonesia itu, mengunggah sebuah video musik bergaya band punk rock di YouTube dengan judul ‘Aku Lapar’.

Baca Juga :  Kocak Tapi Nyata – 2 Planet Ini Nyaris Membuat 2 Negara Berperang

Diunggah melalui akun YouTube Fransoa Indonesia pada 15 Januari 2015, terdengar jelas kalau lagu yang dibawakannya itu menyebutkan berbagai masakan khas Indonesia. “Lagu pertama di dunia dengan 43 masakan tradisional Indonesia saja!!! Lama hidup Indonesia!” klaim Fransoa.

Dari 43 makanan yang ada di dalam lirik lagunya, beberapa yang disebutkan oleh Fransoa antara lain adalah ayam bakar, tempe goreng, ikan asin, sayur lodeh, bakso, sayur ketupat, kerupuk, gado-gado, mie kocok, hingga nasi goreng. Setelah nama-nama makanan disebutkan, ia lalu menyanyikan reffrain lagu yang isi liriknya cuma, “Aku Lapar.”