Metro  

Wakil Bupati Hadiri Tradisi ‘Balimau Paga’ di Ranah Pesisir

kabarin.co, Painan – Wakil Bupati Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar) Rusma Yul Anwar, Ahad (5/6) menghadiri prosesi ‘balimau paga’ yang digelar masyarakat adat di Kecamatan Ranah Pesisir dalam rangka menyambut Ramadhan 1437 Hijriah.

Dalam sambutannya wakil bupati mengapresiasi kekompakan masyarakat adat.

Dia mengharapkan hal itu terjadi tidak hanya ketika akan melaksanakan prosesi ‘balimau paga’ saja namun juga dalam menyokong pembangunan daerah.

Baca Juga :  Bawa 25 Pemain ke Madura, Semen Padang Siap Ikuti Piala Presiden

“Kalau semuanya kompak seperti ini saya yakin Kabupaten Pesisir Selatan akan tumbuh dengan cepat,” ungkapnya.

Ia menambahkan kegiatan ‘balimau paga’ harus tetap dilestarikan karena nilai kekeluargaannya begitu kental dan bisa menyatukan berbagai lapisan masyarakat.

Anggota Komisi I DPRD Provinsi Sumbar, Syaiful Ardi, yang juga menghadiri kegiatan itu mengungkapkan hal yang sama.

Baca Juga :  Ronaldinho, Legenda Brasil Eksentrik dan Penuh Senyum Itu Resmi Gantung Sepatu

Menurutnya kekompakan masyarakat akan mempercepat pembangunan daerah. “Tanpa masyarakat kami tidak akan bisa berbuat banyak untuk itu kami berharap kekompakan tidak hanya sebatas dalam acara ini saja,” katanya.