Metro  

Gubernur Banten Sebut Empat Warganya Positif Corona

kabarin.co – Serang, Gubenur Banten Wahidin Halim secara resmi mengumumkan adanya 4 orang warganya yang positif Covid-19 atau virus Corona. Wahidin mengatakan 4 orang tersebut saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso dan Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta.

“Saya kabarkan informasi terakhir berdasarkan laporan Dinkes (Dinas Kesehatan) Banten baru saja (bertambah) dua orang warga Banten warga positif terkena virus corona. Jadi dalam perkembangannya empat orang warga Banten terkena Corona,” kata Gubernur Banten Wahidin Halim melalui rilis yang diterima Tempo, Kamis, 12 Maret 2020.

Baca Juga :  Tank Kecelakaan 2 Orang Meninggal Dunia, Kostrad Akan Lakukan Investigasi

Gubernur Banten Sebut Empat Warganya Positif Corona

Wahidin mengimbau warga untuk mengurangi aktivitas di tempat-tempat ramai dan bepergian ke negara yang sudah terdampak virus yang berasal dari kota Wuhan, China. Karena keempat warga tersebut baru saja melakukan perjalanan dari Malaysia.

“Mereka baru datang pulang dari Malaysia. Saya menghimbau agar warga Banten menghindari tempat umum sekaligus untuk mempertimbangkan perjalanan ke negara secara pandemik terkena wabah corona,” ujar mantan Wali Kota Tangerang tersebut.