Metro  

Andre Rosiade Hadir Memberikan Manfaat Untuk Masyarakat

Andre Rosiade mengatakan, itu adalah komitmen sebagai wakil rakyat, apalagi merupakan putra asli Sijunjung, tepatnya Tanjung Ampalu, Kecamatan Koto VII. ”Hari ini kita bawa bantuan untuk masjid. Berikut soal pasar, kami telah mengusulkan ke Kementerian Perdagangan pasar di Pematang Panjang ini. Insya Allah 2021 bisa dibangun dengan nilai Rp4 miliar,” kata Andre.

Di hari yang sama, Andre melakukan prosesi adat batogak tonggak tuo Rumah Gadang Bagindo Maharajo Indo, Rajo Adat Jambu Lipo, di Nagari Lubuak Tarok, Sijunjung. Sebelumnya, Andre dan tim dijamu dengan penganan khas Lubuak Tarok, godok obuih di Istana Kalambu Suto yang tak jauh dari lokasi batagak tonggak tuo (mendirikan tonggak tua rumah adat).

Baca Juga :  Mesjid Megah, tapi Banyak Jemaah Kecewa tak Ada Shalat Id di Masjid Raya Sumbar

Wali Nagari Lubuak Tarok, Zulriatman meminta Andre Rosiade tidak hanya membantu Rumah Gadang Bagindo Maharajo saja. Tetapi juga membantu pemugaran rumah adat se-Lubuk Tarok yang jumlahnya cukup banyak.

Andre Rosiade menyebutkan, proposal rehabilitas Rumah Gadang Bagindo Maharajo sudah masuk beberapa waktu lalu dan langsung dieksekusi Rp100 juta. Dia siap membantu pemugaran rumah-rumah adat lainnya di Lubuak Tarok. “Mohon diberikan saja kami proposalnya, insya Allah akan kami bantu memasilitasi dengan Kementerian PUPR. Karena, jumlahnya sangat banyak,” kata Andre Rosiade didampingi Ketua DPRD Sijunjung Bambang Surya Irawan.