Metro  

Terima Bantuan Andre Rosiade,Tukang Urut Lansia Bersyukur

Bagi Syadriani yang asli Lubukbasung, Agam ini, pekerjaan yang bisa dilakukan hanya tukang urut, selain mengobati ambeien dan pekerjaan lain yang tak jauh-jauh dari itu. Suami anaknya meninggal, dan cucu-cucunya sekarang juga hidup bersamanya. “Saya masih ada ibu, sudah sangat tua dan harus dijaga juga,” kata Syadriani saat dikunjungi pengurus DPD Gerindra Sumbar ke rumahnya.

Baca Juga :  HIMBARA Jadi Penyangga Likuiditas ; Andre Rosiade : OJK Ngapain?

Kedatangan Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar Nuhaida bersama Alwis Ray (wakil sekretaris), Rina Shitya (wakil sekretaris) dan Zulkifli (wakil bendahara) itu berdasarkan informasi tetangga Syadriani, Ayu. Disebutkan, keluarga tukang uruik itu benar-benar kesulitan saat ini. Bahkan, untuk makan sehari-hari saja, kadang tetangga yang datang membantu.

“Kehidupan kami di lingkungan ini rata-rata hampir sama. Apalagi enam bulan terakhir saat corona datang. Kami banyak yang kekurangan dan kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Saya sering dengar pak Andre Rosiade dan Gerindra sering membantu, makanya memberikan informasi,” kata Ayu, seorang pedagang donat di kawasan itu.