Metro  

Nikmatnya Udang dan Cumi Balado Patai Dapua 3

Pemesanan makanan di Dapua 3 juga bisa dilakukan lewat media sosial seperti istagram @dapua_tigo, dan kontak WhatsApp 081277721678.

Seperti diketahui, ada banyak menu masakan laut yang dihadirkan Dapua3. Masakan yang paling banyak dipesan pelanggan adalah kapitiang aleh daun. Menu ini merupakan campuran bahan berupa kepiting segar, kerang hijau segar, kerang dara, cumi, udang dan tambahan bahan lainnya yang dibaluri saus spesifik Dapua3.

Baca Juga :  Gerindra Laporkan 11 Akun Medsos Yang Menuding Mereka Sebagai Parpol Pendukung Teroris

Jika di tempat lain atau di resto lain pelanggan harus merogoh kocek hingga ratusan ribu untuk mencicipi masakan laut itu, di Dapua3 pelanggan cukup bayar Rp65 ribu satu porsinya. Dijamin pelanggan dibikin puas dengan rasanya.

Selain kapitiang aleh daun, banyak menu lain yang disediakan, seperti udang saus Dapua3, udang lado Dapua3, cumi saus Dapua3 dan cumi lado Dapua3.

Baca Juga :  Libatkan Anak Kampanye Dalam Aksi Bela Tauhid, TKN Jokowi-Ma'ruf Laporkan Prabowo-Sandiaga

Untuk masakan ini, Dapua3 meracik saus dan lado yang khas. Kenikmatan lado dan saus ini berbeda dari masakan lainnya.

Tidak hanya itu, Dapua3 juga menyediakan beragam masakan laut lainya. Seperti gulai udang Dapua3, gulai cumi Dapua3, gulai ikan karang, dan gulai kepala ikan. Bahkan Dapua3 juga menyediakan rendang lokan yang diberi nama randang rang talu.