Airlangga Dapat Dukungan Bakrie Maju Sebagai Cawapres Jokowi

kabarin.co – Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie menilai Ketua Umum Golkar Airlangga Hartato sebagai sosok yang mampu mendampingi Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.

Bakrie mengatakan Airlangga punya kemampuan untuk meningkatkan popularitas Golkar di mata publik. Airlangga yang juga menjabat sebagai Menteri Perindustrian telah membuktikan bahwa partainya kini jauh lebih solid ketimbang sebelumnya.

Airlangga Dapat Dukungan Bakrie Maju Sebagai Cawapres Jokowi

“Jika partainya solid kemudian kalau ketumnya hebat tentu Golkarnya lebih hebat. Beliau (Airlangga) pengetahuannya sudah 4G. Kemarin di rapat dewan pembina dia menjelaskan tentang masa depan Indonesia,” kata Bakrie.

Baca Juga :  Gerindra: Ada Penumpang Gelap Ingin Buat Onar

Apakah Dewan Pembina Golkar mencoba mencari jalan ke lingkaran Jokowi untuk memperhitungkan Airlangga sebagai cawapares. Terkait hal tersebut Bakrie mengatakan tidak mustahil Golkar melakukannya.

“Selama ini pendamping Pak Jokowi cocok dan bagus. Insya Allah pendampingnya nanti juga bisa dari Golkar kembali,” ujarnya.