Relawan Jokowi Bersatu Kerja Kongkrit dengan Turun Langsung ke Akar Rumput

Sebagai relawan resmi RJB juga aktif mengajak relawan lain untuk mendaftar ke KPU dan KPUD seluruh Indonesia. Berdasarkan regulasi yang tertuang dalam Peraturan KPU 23/2018 bahwa relawan memang wajib mendaftarkan diri.

Silvi menyatakan dimana pun Relawan Jokowi berada, resmi atau tidak resmi, mereka terikat sebagai kawan seperjuangan. Dia tidak ingin melihat relawan terpecah-pecah sehingga menyulitkan konsolidasi pemenangan.

Baca Juga :  Gerindra Ingatkan Etika Politik, Demokrat: Kami Cukup Senior, Paham Etika

“Selama ini relawan banyak yang main kaki dua, kaki tiga hingga kaki empat. Kami ingin mempersatukan semuanya bekerja sesuai slogan Pak Jokowi kerja, kerja dan kerja,” tegas Silvi.

Salah satu kerja kongkrit RJB adalah menangkal hoaks dan isu negatif terkait Jokowi. Sebagai gantinya RJB akan menjelaskan efek pembangunan positif Jokowi lewat infrastruktur dan peningkatan kesejahteraan lewat berbagai program seperti kartu pintar dan kartu sehat.

Baca Juga :  Tak Ingin JK Cawapres, Relawan Jokowi Ingatkan Prinsip Pembatasan Kekuasaan

“Nanti kita akan melihat sendiri nanti. Siapa relawan yang benar-benar bekerja dan siapa relawan yang hanya mengklaim,” ujarnya. (arn)