Kaskostrad Pimpin Upacara Bendera 17-an Bulan September 2018 di Makostrad

Pangkostrad juga mengatakan, bahwa Kostrad telah membuktikan kesungguhan, keikhlasan dan dedikasinya dalam membawa nama baik Kostrad dengan meraih kemenangan pada tiga kejuaraan sekaligus yaitu, Juara Umum Peleton Tangkas TA 2018, di bidang olahraga dengan meraih Juara Umum PORAD VIII TA 2018, dan Juara Umum Menembak Piala Kasad TA 2018, sungguh prestasi luar biasa dan membanggakan bagi seluruh warga Kostrad, sebagai ajang pembuktian kemampuan dan keterampilan sebagai prajurit petarung yang dimiliki oleh satuan Kostrad.

Baca Juga :  Sambut HUT Ke-57 Kostrad Yonarmed 11 Kostrad Bantu Masyarakat Membuat Jalan

Pada akhir amanatnya Pangkostrad mengatakan, tugas berat yang akan kita hadapi adalah pelaksanaan rangkaian pemilihan legislatif dan pemilihan presiden tahun 2019 yang sudah mulai proses di KPU, Kostrad harus tetap konsisten menjaga netralitasnya sebagai alat negara di bidang pertahanan yang sudah diamanatkan oleh Undang-Undang untuk tidak terlibat dalam politik praktis. Dalam pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2018 yang lalu, tercatat tidak ada satu pun keterlibatan prajurit Kostrad yang melanggar netralitas.