Bantah Tuduhan PKB Soal Birokrasi, Kemenag: Kepemimpinan Lukman Hakim Menunjukkan Kemajuan

IKJHI hasil survei BPS mencapai 81,52. Indeks kepuasan ini terus naik menjadi 82,67 (2015), 83,83 (2016), dan 84,85 (2017). Pada 2018, Indeks Kepuasan Jemaah Haji membukukan angka 85,23 atau masuk kategori sangat memuaskan.

Keempat, Kehadiran Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) menjadi indikator kemajuan di Kementerian Agama. Berdiri pada 2016, PTSP saat ini telah hadir di 34 Kanwil Kemenag Provinsi dan puluhan lainnya sudah hadir di tingkat Kankemenag Kabupaten/Kota.

Baca Juga :  Firli Bahuri Jadi Ketua KPK, Saut Situmorang Mundur

“Reformasi birokrasi di Kemenag memang belum selesai. Masih ada beberapa bolong yang harus ditambal. Tapi, rumah bocor cukup ditambal dan diperbaiki, tak perlu diluluh-lantakkan!,” tegasnya.

Sebelumnya, Dewan Syuro DPP PKB Maman Imanulhaq menyatakan Lukman Hakim Saifuddin gagal di Kementerian Agama (Kemenag). Maman mengkritik kinerja dan kondisi di Kemenag.

“Gagal, betul gagal. Bukan hanya soal kinerja. Bapak datang deh ke Lapangan Banteng, tidak pernah ada sebuah kementerian yang parkirnya paling jelek, kecuali Kementerian Agama. Parkirnya aja jelek, apalagi menterinya gitu,” ujarnya. (epr/rep)