Limapuluh Kota Siap Dukung Proyek Nasional Tol Padang-Pekanbaru

“Limapuluh Kota punya banyak potensi, selain pariwisata, juga ada jagung, gambir untuk diekspor, dan telur untuk pencegahan stunting. Pemerintah Provinsi juga punya banyak program yang bisa disalurkan. Ada anggaran senilai 86 Milyar yang khusus dialokasikan untuk medukung potensi di Limapuluh Kota,” ujar Wagub kembali menegaskan.

Berkaitan dengan itu, Wagub juga meminta pemerintah daerah bersama masyarakat untuk terus menggali potensi yang dimiliki, serta mendukung upaya peningkatan pendapatan daerah, salah satunya melalui Samsat.

Baca Juga :  Festival Sapuluah Induak Tersimpan Banyak Pesan dan Pembelajaran

“Kita juga minta dukungan dari masyarakat dan Pemerintah Kab. Limapuluh Kota untuk mendukung upaya peningkatan PAD, salah satunya dengan pembayaran pajak melalui Samsat,” kata Wagub.

Terakhir Wakil Gubernur juga memberikan apresiasi atas sambutan hangat masyarakat setempat dan pengurus Masjid Baabunnur yang sudah terasa megah, meski pembangunannya belum seratus persen rampung.

Baca Juga :  UNP Kini Resmi Menjadi PTN-BH

Beliau juga menyerahkan bantuan masyarakat Sumatera Barat yang disalurkan melalui Baznaz senilai Rp. 50 juta, untuk membantu pembangunan Masjid Baabunnur di Simalanggang tersebut.(*)