Kedekatan Panglima Andika dengan KSAL Yudo yang Kian Mesra Jelang Pergantian Panglima TNI

Di kesempatan lain, Yudo juga mendapuk Andika menjadi warga kehormatan Korps Marinir TNI AL di sela-sela latihan Super Garuda Shield 2022 di Pantai Todak, Singkep, Kepulauan Riau, Kamis (4/8/2022).

Terbaru, Andika meluangkan waktu akhir pekannya untuk menghadiri Naval Expo 2022 TNI AL yang turut dihadiri Yudo di Balai Samudera, Minggu (11/9/2022).

Yudo menuturkan kehadiran Andika di Naval Expo 2022 untuk mewakili Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Baca Juga :  Siapakah Sosok Baru Pengganti KSAL Yudo Margono yang Hingga Kini Belum Muncul

Ia juga menegaskan dekatnya hubungan dirinya dengan Andika bukan sebagai “atasan dan bawahan”.

“Saya kira bukan atasan bawahan,” ujar Yudo.

Tak sedikit pihak yang menilai bahwa kedekatan Andika dan Yudo sebagai sinyal positif menjelang pergantian panglima TNI.

Sebab, Andika dalam waktu dekat segera menanggalkan tongkat komandonya sebagai panglima TNI karena segera pensiun, tepatnya ketika menginjakan usia 58 tahun pada 21 Desember 2022.

Baca Juga :  Ini PR Calon Panglima Yudo Margono yang Ditunjuk Presiden Jokowi

Chemistry jelang pergantian panglima TNI

Pengamat militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi mengatakan, chemistry Andika dan Yudo memperlihatkan bahwa pergantian panglima TNI kali ini tak akan diwarnai keributan.