Setelah Dicopot Jadi Presiden Peru Langsung Ditangkap atas Tuduhan Pemberontakan

Pemerintah juga memastikan bahwa dalam sepekan terakhir, negara tersebut mengalami gelombang kelima infeksi Covid-19. Sejak awal pandemi, sekitar 4,3 juta orang Peru telah terinfeksi, dan 217.000 di antaranya meninggal.

Parahnya krisis Politik Peru

Sebagai presiden pertama yang berasal dari komunitas petani miskin dalam sejarah negara itu, Castillo tiba di istana kepresidenan tahun lalu tanpa pengalaman politik.

Baca Juga :  Pemain Berdarah Tanzania Pastikan Denmark atas Peru

Dia mengganti kabinetnya lima kali selama satu setengah tahun menjabat, menjalankan 60 pejabat kabinet yang berbeda, dan membuat berbagai lembaga pemerintah lumpuh.

Meskipun Castillo adalah presiden pertama yang diselidiki saat masih menjabat, penyelidikan atasnya tidak mengejutkan.

Sebab dalam 40 tahun terakhir, hampir setiap mantan presiden di Peru telah dituduh melakukan korupsi terkait dengan perusahaan multinasional, seperti perusahaan konstruksi Brasil Odebrecht.

Baca Juga :  Wall of Shame Pemisah Si Kaya Dan Si Miskin

Sejak 2016, krisis politik mengakar di Peru dengan kongres dan presiden berusaha untuk saling melenyapkan satu sama lain.