Parpol Pendukung Sandiaga Uno Bertambah

Sandiaga Uno
Pilkada Jakarta 2017

kabarin.co, JAKARTA-Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno pada hari ini, Kamis (25/8), akan dideklarasikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai calon Gubernur DKI untuk Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017.

“Besok PKB akan deklarasi dan akan ada beberapa partai lagi yang akan melakukan deklarasi sebagai pendukung,” kata Sandiaga di Jakarta, Rabu (24/8).

Baca Juga :  Tanggapan Sandiaga Soal Atribut Partai di Acara CFD

PKB memiliki basis massa yang besar di Jakarta. Salah satu alasan PKB mendukung Sandiaga sebagai Cagub DKI Jakarta karena kesamaan misi untuk membangun Jakarta ke depan menjadi lebih maju.

“Kesamaan pola pandang membangun Jakarta ke depan, menciptakan lapangan pekerjaan. Mereka juga khawatir tradisi yang ada saling percaya, mengasihi dan saling cinta itu pudar,” kata Sandiaga.

Baca Juga :  Reaksi Prabowo Ketika Dapat Kabar PDIP Tidak Akan Usung Ahok

PKB dan Nahdlatul Ulama (NU) adalah salah satu pilar masyarakat Indonesia misalya mengayomi dan rasa saling percaya, toleransi, pluralisme, katanya. “Gus Dur mengajarkan kita untuk tidak terpecah – pecah dan keberagaman kita adalah aset. NU melihat itu ada dalam sosok saya,” kata Sandiaga. (rep)