Pilkada Masih Alami Masalah, Banyaknya Isu Politik dan Tidak Kondusif Jadi Pemicu

kabarin.co – Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) masih akan mengalami masalah, terkait masih banyak suara yang tidak terhitung. Karena Politik yang bersuhu panas, dan tidak kondusif. Seharusnya, Pemilihan Kepala Daerah, jadi tempat untuk calon pemimpin dari masing-masing pilihan beradu argumen, dan punya visi realistis untuk memajukan kesejahteraan rakyat.

Kemarin (21/12) SAF mengadakan tempat perembukan nasional pengharmonisasi pilkada di Universitas Muhammadiyah Tangerang, masalah tersebut dihadapa bersama. Provinsi Banten adalah tempat untuk melaksanakan Pilkada pada tahun 2017.

Baca Juga :  Viral ! Video Istri Polisi Labrak Pelakor di Puskesmas Makasar, Pasien Heboh

Pakar Sosiolog Suwaib Amiruddin menyatakan, bahwa perlu adanya tempat harmonisasi supaya bisa menyukseskan Pilkada 2017. Termasuk Banten yang juga masuk dalam Acara Pilkada 2017, yang punya indeks penyalah gunaan yang tinggi.

“Fenomena pesta demokrasi di Indonesia masih dihantui keresahan dan konflik sosial politik antarelite maupun masyarakat makanya perlu harmonisasi semua komponen demokrasi,” katanya (23/12). (nap/rad)