“Lalu saya sebagai road captain sudah memberikan lampu isyarat (sein) ke kanan, karena rombongan mau mengarah belok kanan. Saya melihat di depan kami ada Mazda CX-5 yang tidak menurunkan kecepatannya, malah memberikan isyarat lampu besar (dim). Saya road captain, sampai motor ke empat bisa menghindar, sayang di belakang tidak sempat menghindar hingga terjadi kecelakaan,” jelas dia lagi.
Road captain itu menjelaskan, memang ada anggotanya yang melakukan pemukulan kepada pengendara mobil tersebut.
Pemukulan itu dilakukan karena emosi akibat ulah pengendara CX-5 itu yang dianggap sudah sangat membahayakan.
“Iya ada anggota kita yang memukul, dan dibalas juga sama pengendara CX-5 itu. Tapi mereka sudah damai, dan pengendara CX-5 itu bersedia mengganti kerusakan Harley-Davidson yang ban depannya sampai lepas. Intinya sudah berdamai,” jelas dia lagi.
Tidak ada korban jiwa akibat kecelakaan ini, dua unit Harley yang rusak juga sudah dievakuasi ke bengkel. Sementara korban pengendara Harley hanya mengalami luka ringan dan sudah dibawa ke rumah sakit.