Bahkan saat ini Ramadhan FC terus ikut turnamen. Baru-baru ini mereka juara di Turnamen di Kurao Siteba. Dan saat ini, juga sudah melaju ke babak 8 besar turnamen Opel Cup di Lubuk Buaya Padang. Dalam laga terakhir Selasa (6/3) menang 1-0 atas Independent FC Padang.
Soal pembiayaan tim, Robby menyebut lebih banyak patungan para pemain. Selain itu juga peran orang-orang pecinta sepakbola yang juga pengusaha sukses seperti Hendry “Apay” Saputra yang banyak membantu tim dari segi pembiayaan.
“Apay banyak membantu, walaupun dia juga seorang pemain Ramadhan FC, mungkin kebersamaan dan kehangatan di Ramadhan FC yang membuatnya betah bersama kami.”lanjut Robby.
Tentang rencana ke depan, mengingat para pemain semakin dimakan usia, Robby menyebut sudah mulai dilakukan kaderisasi pemain. Sejumlah pemain generasi lebih muda sudah mulai bergabung dengan tim.
Ditanya soal apakah ada keinginan untuk menjadi sebuah klub yang ikut kompetisi resmi dibawah PSSI, Robby mengaku memang ada wacana tersebut. “Tetapi tentunya harus dipikirkan secara matang, dan atas kesepakatan kita bersama. Karena tentunya untuk menjadi sebuah klub banyak syarat yang harus kita penuhi.”ujar Robby mengakhiri. (RMO)