Hamilton Finish Terdepan di GP Jerman

kabarin.co – HOVKENHEIM, Meski gagal merebut pole, pebalap Mercedes Lewis Hamilton sukses menguatkan posisinya di puncak klasemen setelah memenangi balap Grand Prix Formula 1 Jerman di Hockenheimring, Hockenheim, Ahad (31/7) waktu setempat.

Dengan kemenangan itu, Hamilton memimpin klasemen dunia dengan perolehan poin 217, sementara rekan setimnya Nico Rosberg hanya finish di tempat keempat di Jerman, di belakang duo pebalap Red Bull.

Baca Juga :  Wiranto akan Jadi Menkopolhukam Jokowi?

Peraih start terdepan yang juga pebalap tuan rumah, Nico Rosberg, finish di tempat keempat setelah upayanya pada tikungan ke-6 lap 30 hanya membuat Verstappen sedikit keluar lintasan.

Duo Red Bull, yang sejak awal menjadi pesaing terdekat Mercedes, Daniel Ricciardo dan Max Verstappen, merebut podium dua dan tiga mendampingi Hamilton.

Di belakang Rosberg, pebalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonan, finish di tempat kelima dan keenam, sementara posisi ketujuh direbut pebalap Force India, Nico Hulkenberg.

Baca Juga :  Penjelasan Telkomsel dan Indihome Soal Terganggunya Layanan Internet Hari Ini

Pebalap McLaren Honda Jenson Button yang menyusul Valtteri Bottas dari William di lap terakhir, finish di urutan kedelapan, di depan Button.